Breaking

Sunday, April 3, 2022

Private Resort di Pulau Dionumo Gorontalo, Bak Menginap di Pulau Pribadi!

Negaratoto - Pulau Dionumo merupakan pulau kecil tak berpenghuni yang menyimpan beragam kekayaan alam, baik di daratan maupun di lautan. Pulau ini makin dikenal khalayak ramai seiring berjalannya waktu.

Semakin ke sini, fasilitas penunjang di Pulau Dionumo semakin ditingkatkan, misalnya pada bagian depan pulau sudah mulai tersedianya toilet dan beberapa booth makanan. Pulau Dionumo bagian depan dikhususkan untuk publik dengan atraksi wisata banana boat dan speed boat.

Pulau Dionumo juga merupakan salah satu destinasi wisata dengan pengelolaan terbaik di Kabupaten Gorontalo Utara dan menjadi daerah wisata yang sering dikunjungi serta mengundang banyak wisatawan yang datang untuk berkunjung. Resort Sea Dionumo Wonderland terletak di Pulau Dionumo bagian belakang, Desa Deme II, Kecamatan Sumalata, Gorontalo Utara.

Jarak dari Kota Gorontalo kurang lebih 80 Km dengan jarak tempuh kurang lebih 2-3 jam Perjalanan. Perjalanan dari Kota Gorontalo menuju ke dermaga penyeberangan bisa diakses menggunakan kenderaan pribadi baik kendaraan roda dua maupun roda empat dan juga bisa diakses dengan bis.

Dermaga penyeberangannya berlokasi tepat di depan Kantor Desa Deme II dan juga sudah tersedia lapangan yang bisa dijadikan sebagai lahan parkir. Setibanya di dermaga penyebrangan, kita beralih transportasi menggunakan perahu katinting milik penduduk setempat untuk menuju pulaunya kurang lebih membutuhkan waktu sekitar 15 menit.


Resort Sea Dionumo Wonderland menawarkan sensasi menginap seperti di pulau pribadi dengan konsep eco friendly resort. Tersedia 10 kamar dengan 2 tipe kamar yaitu Deluxe dan Standard yang mampu menampung hingga 40 tamu.

Setiap kamar telah difasilitasi dengan kamar mandi pribadi lengkap dengan alat mandinya. Paket yang ditawarkan sudah fullboard yaitu, transportasi pulang pergi dari dermaga penyeberangan menuju pulau begitupun sebaliknya. Welcome drink, makan sehari 3 kali sehari, serta 2 kali coffee break, dan dilayani oleh staff yang sudah di training sesuai dengan Standard Operational Procedure.

Fasilitas lainnya yang terdapat di Resort Sea Dionumo Wonderland ini yaitu Restaurant yang mulltifungsi dimana bisa beralih fungsi menjadi tempat meeting dengan suasana yang santai di lengkapi dengan fasilitas free wifi. Jadi, Anda tidak perlu khawatir akan susahnya jaringan di Resort ini.

Selain itu, Resort Sea Dionumo Wonderland juga menyediakan fasilitas karaoke dimana traveler bisa bersantai sambil menyanyikan lagu kesukaan kamu. Terdapat juga panggung yang letaknya berdekatan dengan bibir pantai yang bisa diperuntukkan sebagai set breakfast untuk pagi hari dan entertain untuk malam hari.

Resort Sea Dionumo Wonderland juga memfasilitasi tamu yang ingin melakukan kegiatan special interest yaitu snorkeling dan diving. Terdapat 6 pasang alat snorkeling yang yang terdiri dari fin, mask, dan snorkle, beserta 10 pasang life jacket.

Tidak hanya itu Resort Sea Dionumo Wonderland memiliki 3 titik penyelaman yang diberi nama Sabar Spot, Nelangsa Spot, dan Hurt Spot. Namun perlu diingat apabila ingin melakukan special interest diving ini traveler harus menyiapkan alat diving sendiri.

Dalam melakukan kegiatan diving ini, traveler bisa melihat spesies bawah laut seperti, bamboo coral, staghorn coral, parrot fish, serta berbagai jenis soft coral atau hard coral lainnya. Tidak hanya itu, kegiatan diving juga bisa dilakukan di malam hari dimana kegiatan ini akan memberikan sensasi yang berbeda dengan diving pada pagi/siang hari.

Berbagai jenis kegiatan atau event yang bisa dilakukan di Resort Sea Dionumo Wonderland yaitu, family gathering, wedding, dan outbond. Resort ini juga family friendly sehingga cocok dijadikan sebagai tempat menginap dan bersantai untuk menghilangkan penat sejenak sebelum kembali melanjutkan aktivitas sehari-hari, dikunjungi bersama keluarga, teman atau kerabat, maupun dengan pasangan.

Resort Sea Dionumo Wonderland juga membantu memberdayakan masyarakat sekitar yaitu dalam hal transportasi air, makanan khas dan kue-kue khas. Untuk pemesanan kamar atau detail lebih lanjut, anda bisa melakukan pencarian Resort Sea Dionumo Wonderland di Google.

No comments:

Post a Comment