Wednesday, February 23, 2022

Diminta Cari Teman oleh Istrinya, Pria Ini Bikin Pesta Pancake Pinggir Jalan!


Negaratoto - Ada-ada saja kisah sepasang suami istri. Pria ini, misalnya, dibilang aneh dan diminta untuk cari teman oleh istrinya. Ia yang tak kehabisan akal lantas membuat pesta pancake pinggir jalan yang ternyata dihadiri ratusan orang!
Kehidupan rumah tangga memang tak selamanya mulus. Terkadang istri memberi penilaian aneh pada suaminya yang tak mudah bergaul. Hal ini salah satunya disampaikan oleh istri Curtis Kimball (43), seorang pria asal Amerika Serikat.

Istri Curtis meminta dirinya bersosialisasi lebih sering lagi dengan orang-orang di kawasan sekitar mereka tinggal di Bernal Heights, California. Curtis lantas memiliki ide unik saat sedang berkendara ke rumah.

Ia terpikir mengapa tidak mengadakan pesta pancake? Curtis bahkan membuat flyer undangan kocak yang kemudian ia tempel di jalan. Ia juga mengunggahnya di media sosial. "Istri saya bilang saya makin aneh. Dia bilang saya perlu mencari teman. Jadi saya membuat pancake," tulisnya di undangan.

Curtis turut mencantumkan lokasi dan waktu pesta pancake tersebut diadakan. "Saya akan membuat pancake. Kalian akan memakannya. Pancake terbaik. Choco chips terbaik. Sirup maple terbaik. Mentega terbaik. Dan yang terbaik lainnya," kata Curtis lagi dalam undangannya.

Tak disangka, pesta pancake yang berlangsung pada 22 Januari 2022 itu berhasil dihadiri 75 orang! "Orang pertama yang datang adalah yang tinggal berjarak dua pintu dari rumah kami dan mereka sangat bersemangat," kata Curtis seperti dikutip dalam Daily Mail (16/2/2022).

Ia menceritakan rata-rata tamunya juga amat bersemangat dan sabar antre menunggu ia masak pancake. Curtis berujar, "Mereka tidak tahu apa yang diharapkan, tapi mereka berharap ini hal luar biasa. Dan karena itu, ini benar-benar luar biasa."

Ia sengaja memilih pancake sebagai menu pesta karena makanan ini tergolong populer dan mudah dibuat. "Dan ketika kamu melihat ada orang masak pancake untuk orang asing, kamu bakal berpikir orang itu baik," ujar Curtis.

Berkat antusiasme tetangga dan orang-orang sekitarnya yang begitu tinggi, Curtis akhirnya mengadakan pesta pancake lagi pada 12 Februari 2022. Ternyata yang datang lebih banyak! Ia bisa mendatangkan lebih dari 300 orang.

"Itu adalah suasana terbaik yang belum pernah saya rasakan lagi dalam waktu lama. Sangat menyenangkan bisa melihat orang-orang tersenyum dan menikmati momen mereka," ujar Curtis mengenai inisiatif pesta pancake-nya.

Untuk mengadakan pesta pancake yang seru ini, Curtis mengandalkan keuangan pribadi. Namun banyak juga tamunya yang datang membawa makanan dan minuman lain seperti dessert dan kopi. Mereka saling berbagi keceriaan.

ak habis akal, Curtis berencana bikin pesta pancake lagi. Ia akhirnya membuat situs pendanaan GoFundMe dimana dirinya sudah mendapat lebih dari USD 1.000 atau sekitar Rp 14,3 juta. Dia berencana memanfaatkan uang itu untuk anggaran pesta.

Curtis berharap idenya bakal berkembang. Tujuan utamanya adalah menginspirasi terjadinya National Neighborhood Pancake Day dimana orang-orang di seluruh dunia bakal mengadakan pesta pancake di hari yang sama.

"Mungkin orang akan melihat hal kecil yang saya lakukan, dan mungkin mereka akan melakukan hal kecil mereka sendiri, dan kemudian mungkin semua hal itu akan menjadi sesuatu yang besar," tutup Curtis.

No comments:

Post a Comment